JAKARTA, iNews.id – Timnas Indonesia U-17 dipastikan main Kota Pahlawan, Surabaya, pada fase grup Piala Dunia U-17 2023. Sementara final bakal digelar di Solo.
Tim Garuda Asia bakal memulai kampanyenya kontra Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023) pukul 19.00 WIB. Selanjutnya, pasukan Bima Sakti akan menantang Panama, Senin (13/11/2023).
Maroko bakal menjadi lawan ketiga pada Kamis (16/11/2023). Demi azas fair play, pertandingan lain yang mempertemukan Ekuador vs Panama akan dihelat di Stadion Manahan, Solo.
"Kita akan lihat pertandingan satu per satu. Hasil drawing di satu sisi memberikan kans bagi Indonesia untuk bisa berbicara lebih jauh,” ujar Ketua Umum.PSSI, Erick Thohir.
“Kuncinya ada persiapan di Jerman. Saya yakin kita akan mendapatkan hasil maksimal di Jerman dengan beruji coba melawan tim-tim dari Amerika Latin dan Afrika,” katanya.
Iqbal Gwijangge dkk diharapkan menjadi juara Grup A agar bisa kembali belaga di Kota Pahlawan. Namun, jika berstatus runner-up atau peringkat tiga terbaik, Garuda Asia akan bertarung di Solo.