Jadwal Siaran Langsung Persija Vs Persijap di Super League Sore Ini

Cikal Bintang
Jadwal siaran langsung Persija Jakarta vs Persijap Jepara di lanjutan Super League 2025/2026 menjadi sorotan pencinta sepak bola Tanah Air. (Foto: Persija)

JAKARTA, iNews.id – Jadwal siaran langsung Persija Jakarta vs Persijap Jepara di lanjutan Super League 2025/2026 menjadi sorotan pencinta sepak bola Tanah Air. Laga ini diprediksi berjalan panas karena Persijap datang dengan misi khusus untuk merepotkan tuan rumah Persija Jakarta di kandangnya sendiri.

Persijap Jepara akan menantang Persija Jakarta pada pekan ke-16 Super League 2025/2026. Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Sabtu (3/1/2026) pukul 15.30 WIB.

Bagi Laskar Kalinyamat, duel ini menjadi momentum penting untuk bangkit dari tren negatif. Persijap diketahui belum meraih kemenangan sejak menundukkan Persis Solo dengan skor 2-1 pada September 2025. Hingga kini, Persijap masih terpuruk di posisi ke-17 klasemen sementara dengan koleksi sembilan poin.

Tantangan berat jelas menanti Persijap Jepara. Pasalnya, lawan yang dihadapi adalah Persija Jakarta, tim papan atas yang saat ini menempati peringkat ketiga klasemen Super League 2025/2026 dan dikenal tangguh saat bermain di kandang.

Meski berstatus tim tamu dan di atas kertas kurang diunggulkan, pelatih Persijap Jepara, Divaldo Alves, menegaskan timnya datang dengan persiapan matang. Ia menyebut aspek taktik dan mental pemain menjadi fokus utama jelang laga krusial ini.

"Saya melakukan simulasi apa yang bisa terjadi di pertandingan, kita antisipasi. Saya lihat tim kita mental sekarang sudah bagus karena dari pertandingan sebelumnya, memang mental drop," kata Alves dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (I.League), Jumat (2/1/2026).

"Saya bicara secara pribadi untuk jaga mental pemain, saya kira beberapa pemain sudah siap untuk laga lawan Persija," sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
19 jam lalu

Kejutan! Mantan Pemain Timnas Indonesia Pensiun di Usia 27 Tahun

Soccer
10 jam lalu

Persijap Tak Takut Kandang Angker Macan Kemayoran

Soccer
18 jam lalu

Alarm Bahaya Dinyalakan! Rizdjar Nurviat Desak Dewa United Bangkit dari Zona Bawah Klasemen

Soccer
1 hari lalu

Persija Bidik Ezra Walian, Pelatih Persib Bojan Hodak Bikin Pengakuan Mengejutkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal