JAKARTA, iNews.id- Timnas Indonesia U-20 akan menjajal kekuatan Fiji U-20 di ajang mini turnamen di Jakarta hari ini, Jumat (17/2/2023). Laga ini akan kick off pukul 19.30 WIB.
Laga ini digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Pasukan Shin Tae-yong diharapkan tampil maksimal meski belum sempurna.
Sebab, ada beberapa pemain andalan yang belum bisa gabung ke pemusatan latihan di Jakarta. Marselino Ferdinan masih berada di Belgia, lalu Muhammad Ferrari belum dilepas Persija ke Timnas.