LONDON, iNews.id - Liga Inggris disesaki banyak pemain hebat. Saking banyaknya, tak semuanya bisa terekspos media.
Setidaknya ada tiga pemain hebat di Liga Inggris yang jarang diulas di media meski punya skill di atas rata-rata.
Siapa saja mereka? Berikut ulasannya dikutip dari Sportskeeda, Kamis (25/2/2021):
1. Harvey Barnes (Leicester City)
Leicester idientik dengan Jamie Vardy. Tapi bukan hanya dia. Tim yang dijuluki The Foxes itu juga punya winger tajam bernama Harvey Barnes.
Usianya baru 23 tahun. Tapi pemain didikan Leicester itu sudah berhasil masuk skuat reguler di bawah arahan Brendan Rodgers.
Musim ini Barnes sudah membuat 13 gol dan empat assist dari 33 pertandingan di semua kompetisi. Penampilan apik itu membuatnya berpluang dipanggil ke Timnas Inggris untuk Euro 2021 nanti.