Tapi dia tak bisa jauh-jauh dari dunia si kulit bundar. Maret lalu De Rossi diangkat menjadi bagian dari skuat Mancini yang mentas di Euro 2020.
Hebatnya Italia berhasil juara di akhir turnamen setelah mengalahkan Inggris 3-2 via adu penalti di Wembley, Senin (12/7/2021) dini hari WIB. De Rossi yang kini menjadi orang belakang layar tampak sangat bahagia.
Dia bersukacita di ruang ganti dengan berseluncur di atas meja. Momen tersebut tertangkap kamera dan viral di media sosial.
Tak heran jika De Rossi merayakannya dengan sedikit gila. Sebab dia menjadi pria yang beruntung bisa merasakan atmosfer juara Piala Dunia dan Euro meski dengan status berbeda.
Selamat De Rossi!
— euros out of context (@footballscomin) July 11, 2021