Jay Idzes Catat Statistik Mentereng jelang Bela Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

Andri Bagus Syaeful
Bek Venezia, Jay Idzes. (Foto: Instagram @jayidzes)

VENICE, iNews.id – Defender Timnas Indonesia Jay Idzes mencatatkan statistik mentereng saat timnya, Venezia, kalah 1-2 dari Parma dalam lanjutan Liga Italia 2024-2025 di Stadion Pier Luigi Penzo, Sabtu (9/11/2024) malam WIB.

Jay Idzes kembali dipercaya sebagai starter dan tak tergantikan hingga akhir pertandingan. Di lini belakang Venezia, dia ditemani Michael Svedova dan Antonio Candela.

Dalam laga itu, pemain berusia 24 tahun itu melakukan dua kali sapuan bola dan sekali intersepsi dalam laga itu. Permainan lugasnya memang cukup menyulitkan lini serang Parma sepanjang laga tersebut.

Selain itu, pemain bernomor punggung empat tersebut melakukan 95 sentuhan bola. Jay pun mencatatkan akurasi umpan ke rekan setimnya dengan 93 persen.

Selepas laga itu, Jay Idzes akan segera merapat ke Timnas Indonesia untuk fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sebab, mereka akan melawan Jepang dan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 dan 19 November mendatang. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Nova Arianto Beri Kabar Baik jelang Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil

Soccer
17 jam lalu

Erick Thohir Ungkap Langkah Nyata PSSI Menuju Piala Dunia 2030

Soccer
22 jam lalu

Kevin Diks Beraksi! Ini Jadwal Monchengladbach Vs FC Koln Live di RCTI

Soccer
1 hari lalu

Uji Coba Timnas Indonesia U-22 di FIFA Matchday November Tak Masuk Hitungan Ranking FIFA

Soccer
1 hari lalu

Ole Romeny Comeback! Striker Timnas Indonesia Akhirnya Kembali Merumput Bareng Oxford United

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal