Jay Idzes Ditanya Lebih Suka Suporter Indonesia atau Italia, Jawabannya Mengejutkan!

Andika Rachmansyah
Bek Venezia, Jay Idzes ditanya lebih suka suporter Indonesia atau Italia.(Foto: Instagram @jayidzes)

VENEZIA, iNews.id - Bek Venezia, Jay Idzes ditanya lebih suka suporter Indonesia atau Italia. Jawabannya cukup mengejutkan.

Idzes ditanya hal tersebut saat menjadi bintang tamu dalam acara Thom Haye yang bertajuk The Haye Way di Youtube. Dalam wawancara itu, dia bercerita banyak mulai dari sejarah kakek neneknya, hingga karier bersama Venezia di Liga Italia.

Sampai ada momen Haye bertanya kepada Idzes untuk memilih bermain di hadapan suporter Italia atau Indonesia. Tanpa pikir panjang, pemain berusia 24 tahun itu langsung memilih Indonesia.

Idzes merasakan atmosfer yang luar biasa ketika bermain di hadapan suporter Timnas Indonesia. Pemain Venezia itu mengambil contoh saat menjalani debutnya melawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Maret 2024 lalu.

“Saya pilih Indonesia, mereka berada di level yang berbeda,” kata Idzes, dikutip dari kanal youtube The Haye Way, Senin (23/12/2024).

“Ingat waktu pertama kali main pada bulan Maret melawan Vietnam? Hanya saya dan Nathan yang bermain. Anda dan Ragnar masih belum bermain,” sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
15 jam lalu

Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Bungkam Tuan Rumah Cagliari

Soccer
2 hari lalu

Jay Idzes Ungkap Makna Garuda di Dada dan Kebanggaan Bermain untuk Timnas Indonesia

Soccer
3 hari lalu

Jay Idzes Ungkap Peran Fabio Grosso di Balik Keputusannya Gabung Sassuolo

Soccer
3 hari lalu

Legenda Sassuolo Ramal Jay Idzes Jadi Bintang Eropa, Masih Dipantau Inter Milan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal