Meski terhanyut dalam nuansa emosional, Jordi menegaskan bahwa fokus utamanya tetap membawa Persija tampil maksimal dalam laga kontra PSM. Raihan tiga poin sangat dibutuhkan agar tim asuhan Mauricio Souza bisa terus bersaing di papan atas klasemen.
"Sekarang, semuanya tentang fokus dan persiapan untuk pertandingan penting hari Minggu nanti. Ayo berikan segalanya!," lanjut Jordi.
Hingga pekan kelima, Persija Jakarta berhasil mengumpulkan 11 poin, hasil dari tiga kemenangan dan dua hasil imbang, yang membuat mereka bertengger di posisi kedua klasemen sementara.
Sementara itu, laga melawan PSM Makassar menjadi ujian berat yang akan menentukan konsistensi Macan Kemayoran di jalur juara.