Cruyff cukup menyayangkan Barcelona gagal melangkahkan kakinya ke partai final Liga Champions 2024/2025. Namun begitu, dia tetap bangga karena Pedri dan kolega tak menyerah hingga akhir.
“Final sepertinya sudah di tangan. Pertandingan hampir selesai dan entah bagaimana, semuanya berubah begitu saja. Ayah saya pasti bangga pada tim ini, pada bagaimana para pemain bermain, dan pada niat yang mereka tunjukkan. Kalau harus kalah, lebih baik kalah dengan kehormatan,” ucap Cruyff.
Adapun partai final Liga Champions musim ini akan mempertemukan Inter Milan kontra Paris Saint-Germain (PSG). Dijadwalkan, kedua tim akan berduel memperebutkan mahkota juara di Allianz Arena, Munchen, Jerman pada 1 Juni 2025.