Kalahkan Sociedad, Real Madrid Depak Barcelona dari Puncak Klasemen

Reynaldi Hermawan
Real Madrid menang 2-1 atas Real Sociedad (Foto: Squwaka)

SAN SEBASTIAN, iNews.idReal Madrid berhasil menduduki puncak klasemen La Liga. Hal ini terjadi usai mengalahkan Real Sociedad 2-1 di Estadio Reale Arena, Senin (22/6/2020) dini hari WIB.

Madrid datang dengan ambisi berapi-api. Mereka mengincar kemenangan demi merebut peringkat pertama dari tangan Barcelona.

Meski demikian, misi tersebut tak mudah untuk diwujudkan. Sepanjang babak pertama, Los Blancos tak juga mencetak gol. Meski banyak peluang, mereka gagal menyarangkan bola ke gawang tuan rumah.

Di babak kedua, barulah Madrid mampu menorehkan keunggulan. Wasit menunjuk titik putih pada menit 48 karena Diego Llorente menjatuhkan Vinicius Junior dalam kotak terlarang. Sergio Ramos yang maju sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan emas. Sepakannya mengubah kedudukan jadi 1-0.

Sociedad sempat menyamakan kedudukan pada menit 68 melalui Adnan Januzaj. Tapi gol akhirnya dianulir karena berbau offside.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Bournemouth Siap Permanenkan Alex Jimenez, Real Madrid Tetap Pegang Kendali Finansial

Soccer
2 hari lalu

5 Striker Calon Pengganti Robert Lewandowski di Barcelona, Ada Pemain Muslim Dortmund!

Soccer
2 hari lalu

Vinicius Minta Maaf Usai Insiden Ngamuk saat Digantikan di Partai El Clasico

Soccer
2 hari lalu

6 Posisi yang Sudah Dimainkan Eduardo Camavinga di Real Madrid

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal