Kata-Kata Fajar/Rian usai Kalah Dramatis di Perempat Final Arctic Open 2024

Bagas Abdiel Kharis Theo
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengakui kekalahannya di perempat final Arctic Open 2024. Fajar/Rian sudah bekerja keras. (Foto: PBSI)

VANTAA, iNews.id- Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengakui kekalahannya di perempat final Arctic Open 2024. Fajar/Rian sudah bekerja keras.

Fajar/Rian menyerah dari wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin. Duo Indonesia takluk dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-23, 21-19, dan 20-22.

Laga berjalan dramatis dan ketat di sepanjang laga. Bahkan Fajar/Rian kerap melakukan serangan namun pertahanan Goh/Izzuddin begitu kuat dan kukuh. Hal ini yang membuat Fajar/Rian menilai bahwa keberuntungan belum berpihak kepada mereka. 

Termasuk pada gim ketiga, di mana mereka berhasil mengejar ketertinggalan dari 5-11 hingga menyamakan kedudukan 20-20. Lalu di dua poin terakhir, mereka gagal menuntaskannya dengan kemenangan.

"Ya pertandingan hari ini berjalan cukup ramai ya, terjadi kejar mengejar poin antara saya dan lawan, dari gim pertama hingga terakhir kita juga saling mengadu strategi, namun sayang keberuntungan tidak berpihak pada kami hari ini," ucap Fajar dalam keterangan pers PBSI, dikutip Sabtu (12/10/2024).

"Sangat disayangkan di gim ketiga tadi kami cukup tertinggal jauh, namun pelan pelan kami coba membalikan keadaan, tapi sayang memang belum rejeki kami untuk menang," ujar Rian.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
1 hari lalu

Fajar/Fikri Keok di Final Australian Open 2025, Kirim Pesan Penting untuk Raymond/Joaquin!

All Sport
1 hari lalu

Fajar/Fikri Punya PR Besar jelang BWF World Tour Finals 2025, Apa Itu?

Soccer
2 hari lalu

Fajar/Fikri Kalah dari Juniornya di Final Australian Open 2025, tapi Justru Bangga!

All Sport
3 hari lalu

Jadwal Final Australian Open 2025 Hari Ini: 2 Wakil Indonesia Pastikan Podium Juara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal