Kesal Timnas Indonesia U-24 Kalah, Indra Sjafri: Permainan Tidak Berkembang!

Andika Rachmansyah
Indra Sjafri tidak puas dengan performa anak asuhnya usai kalah dari Taiwan U-24. (Foto: NOC Indonesia)

HANGZHOU, iNews.id – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-24, Indra Sjafri, tidak puas dengan performa anak asuhnya usai kalah dari Taiwan U-24. Indra menilai skuadnya tidak bisa berkembang dari segi permainan.

Garuda Muda kalah tipis 0-1 dari Taiwan U-24 pada matchday kedua Grup F Asian Games 2023. Pada laga yang berlangsung di Zhejiang University Stadium, Kamis (21/9/2023), gawang Timnas Indonesia U-24 dibobol oleh Chin Wen Yen pada menit ke-46.

Pasukan Indra Sjafri dibuat frustasi menghadapi Taiwan U-24. Pasalnya, mereka kesulitan untuk menembus pertahanan lawan yang kokoh. Indra Sjafri melakukan rotasi di babak kedua, namun permainan tetap tidak bisa berkembang.

Indra Sjafri menyebut anak asuhnya tidak bisa bermain sesuai harapan. Rizky Ridho cs kerap lakukan kesalahan passing hingga kurang dalam hal pergerakan tanpa bola. 

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
All Sport
8 jam lalu

Timnas Voli Putri Indonesia Raih Medali Perak Asian Youth Games 2025

Soccer
10 jam lalu

Legenda Persib Sebut Satu Sosok yang Pantas Latih Timnas Indonesia

Soccer
12 jam lalu

Calvin Verdonk Belum Move On dari Kegagalan Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Soccer
13 jam lalu

PSSI Bungkam Soal FIFA ASEAN Cup, Nasib Pemain Diaspora Timnas Indonesia Abu-Abu!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal