JAKARTA, iNews.id- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir optimis Timnas Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024. Dia percaya Garuda Muda bisa menembus babak semifinal Piala Asia U-23 Qatar.
Sebanyak 12 negara sudah memastikan lolos ke putaran final Olimpiade Paris 2024 dan menyisakan empat tempat lagi. Sementara Timnas Indonesia U-23 harus bisa mendapatkan hasil bagus di Piala Asia U-23 yang merupakan jalur Kualifikasi zona Asia untuk Olimpiade Paris 2024.
Piala Asia U-23 berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei mendatang. Garuda Muda pun harus memiliki tantangan cukup berat, karena satu grup dengan Qatar, Australia, dan Yordania.
Sementara untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia U-23 harus bisa menjadi juara ketiga Piala Asia U-23. Sebab peringkat keempat akan menjalani laga play off melawan wakil dari Konfederasi Sepakbola Afrika.
Meski tidak akan mudah, tetapi Erick Thohir merasa optimis Timnas Indonesia U-23 akan mendapatkan satu tempat di Olimpiade Paris 2024. Sebab, tim besutan Shin Tae-yong itu akan mencapai babak semifinal Piala Asia U-23 2024.