JAKARTA, iNews.id - Kevin Diks dijadwalkan mengambil sumpah Warga Negara Indonesia pada 7 November 2024. Bek FC Copenhagen itu disiapkan untuk debut melawan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga.
Proses kepindahan kewarganegaraan Diks saat ini tengah dibahas di Komisi XIII dan X DPR RI, Senin (4/11/2024). Gerak cepat akan dilakukan agar pesepakbola keturunan Belanda itu bisa sesegera mungkin tampil bersama Timnas Indonesia.
"Jadi, tanggal 15 November pertandingan (Timnas Indonesia vs Jepang), tanggal 7 harus sudah masuk ke FIFA suratnya," kata Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian dalma keterangannya, Senin (4/11/2024).
"Tanggal 7 (November) juga disumpah di Denmark. Ini info dari PSSI," lanjutnya.