Penampilan Diks yang tenang dan penuh kontrol di lini belakang membuatnya semakin dipercaya untuk mengisi posisi penting di musim depan. Apalagi, pelatih asal Swiss itu kini tengah menyusun komposisi utama yang akan dipakai pada musim kompetisi 2025/2026.
Setelah kemenangan atas Valencia, Monchengladbach masih akan menjalani satu laga uji coba terakhir menghadapi Brentford pada Sabtu (9/8). Setelah itu, mereka akan melakoni laga resmi pertamanya di Piala DFB, menghadapi Atlas Delmenhorst pada 17 Agustus 2025.
“Kami akan terus memainkan banyak pemain, tetapi sekitar 60 hingga 70 persen dari tim yang akan tampil nanti sudah akan terlihat,” ucapnya.