Kisah Lionel Messi Memohon Pep Guardiola untuk Gabung Man City, tapi Ditolak

Abdul Haris
Lionel Messi pernah memohon Pep Guardiola agar bisa bergabung di Manchester City. (Foto: REUTERS)

MANCHESTER, iNews.id – Kisah Lionel Messi memohon Pelatih Manchester City Pep Guardiola untuk bergabung dengannya terungkap. Momen tersebut terjadi pada 2020 saat kariernya di Barcelona mendekati akhir. 

Saat kontraknya di Barcelona berakhir pada 2021, Messi memang hijrah ke Paris Saint-Germain (PSG). Namun, setahun sebelum itu, ada pembicaraan khusus antara dirinya dengan Guardiola. 

Dalam pembicaraan tersebut, megabintang Argentina itu memohon kepada mantan pelatihnya di Barcelona itu untuk membawanya ke Liga Inggris. 

Kisah ini dituturkan dalam sebuah buku berjudul “God Save Pep” yang ditulis Marti Perarnau, yang sebelumnya diberi akses di belakang layar untuk menulis tentang Guardiola.

Dalam buku tersebut, disebutkan Messi mengirim pesan kepada temannya, Sergio Aguero, yang masih berkostum Man City. Dia bertanya berapa lama Guardiola berencana bertahan di klub berjuluk The Citizens itu. 

Sampai akhirnya, kapten Timnas Argentina yang memenangkan Piala Dunia 2022 itu mengontak Guardiola. Keduanya pun menjadwalkan pertemuan di rumah Messi di Barcelona.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
18 jam lalu

Hasil Drawing Perempat Final Carabao Cup 2025-2026: Derby London Tersaji

Soccer
1 hari lalu

5 Striker Calon Pengganti Robert Lewandowski di Barcelona, Ada Pemain Muslim Dortmund!

Soccer
3 hari lalu

Sindir Lamine Yamal Usai El Clasico, Sikap Jude Bellingham Tuai Kritik 

Soccer
3 hari lalu

Ngamuk Saat Diganti di El Clasico, Vinicius Jr Ancam Tinggalkan Real Madrid

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal