“Marselino tetap akan datang,” kata Nova ketika dihubung via pesan singkat, Kamis (5/10/2023) lalu.
Namun KMSK Deinze nampak setengah hati melepas Marselino ke Timnas Indonesia. Dalam pernyataan resminya, KMSK Deinze ingin Marselino melanjutkan pemulihan selama bersama skuad Timnas Indonesia
“Marselino akan melanjutkan rehabilitasinya di Indonesia sembari mendukung rekan satu timnya di babak kualifikasi,” tulis keterangan klub pada Instagram resmi mereka, Kamis (6/10/2023).
Itu artinya, Marselino terancam tak bisa membela Timnas Indonesia menghadapi Brunei Darussalam. Terlepas dari itu, diharapkan sang pelatih, Shin Tae-yong bisa menemukan solusi atas permasalahan tersebut.