JAKARTA, iNews.id – Nova Arianto resmi ditunjuk PSSI sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20 dan langsung menyampaikan komentar ambisius soal target besarnya, bukan sekadar membawa tim berjaya di kelompok umur, tetapi mengantarkan para pemain Garuda Muda naik kelas ke skuad senior.
PSSI mengumumkan penunjukan Nova sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-20 pada Kamis (20/11/2025) sore WIB. Juru taktik berusia 46 tahun itu mendapatkan promosi setelah sebelumnya sukses memimpin Timnas Indonesia U-17 hingga lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Nova tidak menutupi rasa bangganya atas kepercayaan baru tersebut. Eks asisten Shin Tae-yong itu menegaskan siap menjawab amanah federasi dengan kerja maksimal untuk Timnas Indonesia U-20.
“Ini hal luar biasa dalam karier saya. Terima kasih kepada PSSI telah percayakan saya tanggung jawab ini, saya pasti akan mencoba yang terbaik untuk Timnas U-20,” ujar Nova dalam konferensi pers di GBK Arena, Kamis (20/11/2025).
Keberhasilan membawa Timnas Indonesia U-17 menembus Piala Dunia U-17 2025 menjadi salah satu dasar kuat promosi Nova. Pengalaman tersebut dinilai PSSI sebagai modal penting untuk menangani kelompok usia yang lebih dekat ke level senior, yaitu Timnas Indonesia U-20.
Nova menegaskan sejak awal dirinya tidak pernah melihat turnamen hanya sebagai tujuan akhir. Dia menilai ajang seperti Piala Asia dan Piala Dunia di kelompok umur hanyalah bagian dari proses pembinaan menuju level tertinggi, yakni Timnas Indonesia senior.
“Pas awal ditunjuk melatih U17, tujuan saya adalah bagaimana pemain lolos Timnas senior. Lolos Piala Asia dan Piala Dunia hanya proses, tapi bagaimana nanti akhirnya mereka lolos Timnas senior,” ujarnya.