Dia berharap perjalanan kariernya ke depan berjalan sesuai harapan dan terus mengalami peningkatan, baik di level klub maupun tim nasional.
“Semoga yang terbaik untuk karir saya kedepan,” sambungnya.
Rizky Ridho dan John Herdman hadir mewakili Timnas Indonesia dalam acara drawing Piala AFF 2026 yang berlangsung di MNC Studio, Jakarta Barat, Kamis (15/1). Kehadiran keduanya menegaskan peran penting Ridho dalam proyek Timnas ke depan.
Hasil undian menempatkan Timnas Indonesia di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, serta pemenang laga play-off antara Brunei Darussalam melawan Timor Leste. Grup ini diprediksi menjadi salah satu grup paling kompetitif di turnamen.
Dengan kepercayaan dan perhatian langsung dari John Herdman, Rizky Ridho berpeluang besar menjadi salah satu pilar utama Timnas Indonesia pada Piala AFF 2026 dan agenda internasional berikutnya.