JEONNAM, iNews.id - Kontrak Asnawi Mangkualam di Jeonnam Dragons segera berakhir. Kapten Timnas Indonesia itu dikaitkan dengan Persib Bandung.
Laman Transfermarkt mencatat kontrak Asnawi di Jeonnam berlaku hingga 31 Desember 2023. Namun hingga kini belum ada tanda-tanda perpanjangan kerja sama dari Klub Liga 2 Korea Selatan itu.
Akibatnya spekulasi di kalangan pencinta sepak bola bertebaran. Ada yang menyebut-nyebut Asnawi akan melabuhkan kariernya di Persib.
Kubu Maung Bandung baru ditinggal bek kanannya I Putu Gede Juni Antara. Sang pemain kembali ke klub lamanya Bhayangkara FC.
Putu mendapat panggilan tugas dari Polri dan diharuskan bermain untuk Bhayangkara FC pada putaran kedua Liga 1 2023/2024 ini. Padahal dia punya peran penting di lini pertahanan Persib.