Laga Tak Menentukan? Bagi Timnas Indonesia, Lawan Jepang Tetap Wajib Menang!

Andika Rachmansyah
Timnas Indonesia tetap bertekad menang atas Jepang meski laga tersebut tak menentukan dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Foto: PSSI)

Terkait persiapan tim, Egy menyebut atmosfer latihan dan kondisi fisik para pemain sejauh ini sangat baik. Tidak ada kendala yang menghambat program latihan dan seluruh skuad siap melaksanakan instruksi pelatih.

“Yang pasti kita menjalankan taktik apa yang diinginkan pelatih. Sampai sana (Jepang) kita langsung latihan dan ikutin apa yang diinginkan pelatih, jadi saya rasa semua pemain siap untuk bermain siap untuk tunjukkin yang terbaik,” kata Egy.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat Grup C dengan koleksi 12 poin. Meskipun tidak bisa mengejar Australia yang memiliki 16 poin di posisi kedua, posisi ketiga masih bisa diraih, tergantung hasil pertandingan lawan Jepang serta duel Arab Saudi vs Australia.

Skuad Garuda hanya tertinggal satu poin dari Arab Saudi yang menempati posisi ketiga. Artinya, jika Indonesia berhasil mencuri poin dari Jepang dan Arab Saudi gagal menang atas Australia, maka Indonesia bisa finis di peringkat ketiga, sebuah pencapaian membanggakan di grup neraka ini.

Dengan motivasi tinggi, persiapan matang, dan mentalitas tanpa beban, Timnas Indonesia siap memberi kejutan dan menutup fase ini dengan hasil yang membanggakan. Laga kontra Jepang menjadi momen pembuktian bahwa Garuda tak hanya sekadar penggembira, tetapi tim yang layak diperhitungkan di kancah Asia.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

John Herdman Tegaskan Syarat Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2030

Soccer
10 jam lalu

John Herdman Pegang Kendali Penuh, Asisten Lokal Timnas Indonesia Segera Dipilih

Soccer
12 jam lalu

John Herdman Bicara soal Piala AFF 2026, Timnas Indonesia Siap Pakai Banyak Pemain Baru

Soccer
13 jam lalu

John Herdman Diperkenalkan, Erick Thohir Minta Semua Pihak Satu Barisan demi Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal