Legenda Vietnam Sarankan Timnasnya Tiru Cara Kerja Pasukan Shin Tae-yong

Quadiliba Al-Farabi
Legenda Timnas Vietnam Nguyen Manh Dung meminta secara khusus agar Vietnam mencontoh cara struktur kepelatihan Timnas Indonesia era Shin Tae-yong.(foto: Twitter/AFFpresse)

HANOI, iNews.id- Legenda Timnas Vietnam Nguyen Manh Dung menyarankan Timnas Vietnam berbenah. Dia bahkan meminta secara khusus agar Vietnam mencontoh cara struktur kepelatihan Timnas Indonesia era Shin Tae-yong.

Saran ini muncul setelah timnas U-19 negaranya dikalahkan Indonesia U-19 di kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan skor 2-3 kemarin. Menurutnya, federasi bisa menyamakan pelatih kepala timnas senior dengan pelatih timnas kelompok umur, seperti Shin Tae-yong di Indonesia.

Pelatih yang cocok menurutnya adalah pelatih Timnas Vietnam U-23 asal Korea Selatan Gong Oh Kyun. Menurutnya, Gong Oh Kyun memiliki kualitas.

“Permainannya yang murah hati bersama Vietnam U-23 di Kejuaraan AFC U-23 2022. Diagram 4-3-3 yang berorientasi pada serangan membawa fitur baru ke sepak bola Vietnam, memanfaatkan potensi dengan sangat baik bakat dan semangat para pemain muda,” tulis media Vietnam The Thao 247, Kamis (22/9/2022).

Dia menjelaskan memilih satu pelatih untuk menangani timnas kelompok umur dan senior merupakan bentuk efektifitas dan efisiensi. Hal itu sudah terbukti di Indonesia.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Riwayat Pendidikan Jeje Penerjemah STY di Timnas Indonesia

All Sport
2 hari lalu

PSSI Fokus Cari Pelatih Baru, Anggota Exco Ini Pastikan Shin Tae-yong Tak Masuk Agenda

Soccer
3 hari lalu

PSSI Bantah Isu 10 Exco Setuju Shin Tae-yong Kembali Tangani Timnas Indonesia

Soccer
7 hari lalu

Legenda Persib Dukung Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia, tapi…

Soccer
8 hari lalu

Timnas Indonesia Disarankan Kembali Rekrut Shin Tae-yong

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal