“Siapa yang selalu berpikir bahwa mereka adalah yang terbaik, terhebat, paling berbakat, paling cantik," kata dia.
“Namun jika Anda melihat di lemari piala mereka, ada satu yang berkarat dari tahun 1966! Lihat lemari piala kami, sudah penuh!” tuturnya.
Altobelli merupakan penyerang Italia saat menjuarai Piala Dunia 1982. Dengan torehan di Euro 2020, total Italia memiliki enam gelar turnamen besar.
Empat gelar Piala Dunia yaitu 1934, 1938, 1982 dan 2006 serta dua Piala Eropa tahun 1968 dan 2020. Tentu jumlah itu jauh dari milik Inggris. Inggris hanya punya satu trofi Piala Dunia 1966.