LIVERPOOL, iNews.id - Liga Inggris menepati janji untuk memberi kesempatan pemain beragama Islam dapat berbuka puasa di tengah pertandingan. Hal itu terlihat ketika Everton bertemu dengan Tottenham Hotspur.
Laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 itu digelar di Stadion Goodison Park, Selasa (4/4/2023) dini hari WIB. Setidaknya terdapat tiga pemain Muslim yang masuk dalam skuad starter Everton.
Mereka adalah Idrissa Gueye, Abdoulaye Doucoure, dan Amadou Onana. Ketiga pemain tersebut diketahui tetap menjalankan ibadah puasa, walau menghadapi pertandingan.
Sebelumnya, pihak Liga Inggris memberikan kewenangan kepada wasit untuk menjeda pertandingan. Hal itu agar para pemain muslim memiliki kesempatan berbuka puasa terlebih dahulu.