Namun, Vanenburg tak gentar. Ia percaya anak-anak asuhnya mampu memberikan perlawanan maksimal dan bahkan menemukan titik lemah dari permainan agresif Thailand.
“Jadi kami harus mempersiapkan diri dan mencoba menemukan peluang untuk mengalahkan mereka. Saya pikir itulah cara kami ingin bermain, dan tidak ada satu cara pun, kami harus berjuang dan bekerja keras. Kemudian pada akhirnya kami akan melihat di mana posisi kami,” tegas sang pelatih.
Pertarungan ini menjadi penentu siapa yang berhak melangkah ke partai puncak. Di sisi lain, semifinal lainnya akan mempertemukan Vietnam dengan Filipina, yang sama-sama berambisi mengukir sejarah.
Link live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Thailand di semifinal Piala AFF U-23 2025: https://www.vidio.com/live/18037-asean-u-23-championship-mandiri-cup?schedule_id=4447527