OSAKA, iNews.id - Link live streaming Timnas Indonesia vs Jepang ada di bagian bawah artikel. Kedua tim bersua pada laga pamungkas Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga di Stadion Panasonic Suita, Selasa (10/6/2025) sore.
Gelandang Timnas Indonesia, Joey Pelupessy, menegaskan cuaca bukanlah kendala bagi timnya dalam menghadapi Jepang.
Meskipun saat ini Jepang sedang memasuki musim penghujan, Joey menilai setiap negara memiliki karakter cuaca yang berbeda.
Ia menambahkan bahwa Timnas Indonesia harus bisa mengatasi kondisi tersebut agar performa permainan tetap terjaga.
"Soal cuaca, bukan masalah besar buat saya. Saya sering main di Belanda, Inggris. Di sana 80 persen musimnya hujan. Jadi, saya sudah terbiasa," ujar Joey dalam konferensi pers, Senin (9/6/2025).