FLORIDA, iNews.id – Mega bintang dunia, Lionel Messi, resmi mengumumkan peluncuran Piala Messi, sebuah turnamen internasional sepak bola remaja bertaraf elit yang akan digelar perdana pada 9–14 Desember 2025 di Florida Selatan. Turnamen ini akan menampilkan delapan klub papan atas dunia, termasuk Inter Miami dan FC Barcelona.
Acara ini digagas oleh Messi bersama perusahaan produksinya, 525 Rosario, dengan tujuan utama membina generasi muda dalam sepak bola dan menciptakan platform global yang menggabungkan olahraga, budaya, dan inovasi.
Turnamen U-16 ini akan memainkan 18 pertandingan selama sepekan dan akan digelar di Stadion Chase. Delapan klub elite yang berpartisipasi antara lain:
Inter Miami (AS)
FC Barcelona (Spanyol)
Manchester City (Inggris)
River Plate (Argentina)
Inter Milan (Italia)
Newell’s Old Boys (Argentina)
Atlético Madrid (Spanyol)
Chelsea (Inggris)
Messi mengumumkan berita besar ini melalui akun Instagram pribadinya.
"Senang akhirnya bisa berbagi ini dengan Anda. Desember ini, Miami akan menjadi tuan rumah turnamen sepak bola remaja yang sangat istimewa, menampilkan beberapa klub top dari seluruh dunia," ujar Messi.