VALLADOLID, iNews.id - Lionel Messi kembali tampil cemerlang, saat Barcelona menang 3-0 atas Real Valladolid pada pekan ke-15 Liga Spanyol, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. Pada laga itu dia mencetak rekor baru sebagai pencetak gol terbanyak untuk satu klub, melewati rekor legendaris Brasil Pele.
Hal itu membuat Pelatih Barcelona Ronald Koeman yakin Messi makin betah di Barcelona dan mengurungkan niatnya pergi.
Ya, Messi memang sempat dikabarkan tak berbahagia di Barcelona. Dia pun sempat berusaha untuk meninggalkan Camp Nou pada musim panas lalu. Hingga saat ini, sejumlah tim dikaitkan dengan sang pemain.
Namun, Koeman menilai performa Messi saat mencetak gol ke gawang Valladolid membuktikan sebaliknya. Tercatat satu gol dan satu assist dicetak striker berjuluk La Pulga.
“Saya sudah sering mengatakannya. Saya merasa Messi bahagia di sini. Kreativitasnya sangat penting bagi tim ini. bisa terlihat jika ada pemain bagus yang bermain bersamanya,” kata Koeman dikutip dari Marca.