Mainkan 4 Striker sejak Awal, AC Milan Tetap Dikalahkan Feyenoord, Sergio Conceicao Bilang Begini

Abdul Haris
Pelatih AC Milan Sergio Conceicao. (Foto: UEFA.com)

Kekalahan ini membuat Milan harus kerja ekstra keras untuk bisa membalikkan keadaan pada leg kedua di San Siro, Rabu (19/2/2025) dini hari WIB. 

“Langsung ada peluang Tijji Reijnders, lalu kami kebobolan gol dengan insiden yang bisa terjadi dalam sepak bola, tetapi kami memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan dan seharusnya berbuat lebih banyak. Ini belum berakhir, masih terbuka lebar untuk leg kedua dan kami tentu butuh respons yang berbeda,” ucap Conceicao.

Conceicao baru berada di Milan sejak 30 Desember lalu. Tetapi, dia sudah melihat tren buruk terulang kembali, yakni hasil dan penampilan yang bagus diikuti oleh hasil dan penampilan yang sangat mengecewakan, inkonsistensi yang sama yang telah menjangkiti era Stefano Pioli dan Paulo Fonseca sebelumnya.

“Kita semua, mulai dari saya, harus memberi sedikit lebih banyak, meningkatkan level dan kemudian pertandingan akan menjadi lebih mudah. Saya memiliki skuad yang berkualitas secara teknis dan kami harus mendatangkan karakteristik lain yang sangat penting, jika tidak, akan menjadi sulit,” kata Conceicao.

“Sulit untuk mengubahnya, tetapi bukan tidak mungkin. Kami di sini untuk membuat empat bulan terakhir musim ini berbeda dengan enam bulan sebelumnya,” ujar pelatih asal Portugal itu. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
24 jam lalu

AC Milan dan Inter Ditimpa Masalah Serius jelang Derby della Madonnina

Soccer
1 hari lalu

AC Milan Dapat Tiga Kabar Baik Sekaligus jelang Derby della Madonnina Lawan Inter

Soccer
2 hari lalu

Paolo Maldini Masuk Direksi Fiorentina? sang Legenda AC Milan Beri Jawaban Tegas!

Soccer
8 hari lalu

Fabio Capello Bongkar Rahasia Kokohnya Pertahanan AC Milan, Luka Modric Dibawa-bawa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal