Makin Sering Cedera, Sergio Ramos Mulai Pikirkan Gantung Sepatu

Fitradian Dimas Kurniawan
Bek Paris Saint-Germain, Sergio Ramos. (Foto: Instagram/@sergioramos)

PARIS, iNews.id - Bek veteran Paris Saint-Germain (PSG) Sergio Ramos dikabarkan mempertimbangkan opsi pensiun. Bukan karena usia, melainkan akibat cedera yang dideritanya.

Sergio Ramos jarang tampil dengan PSG sejak didatangkan dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021 lalu. Alasannya dia sering menderita cedera sejak awal musim 2021/2022.

Menurut data Transfermarkt, Ramos pernah absen selama 119 hari karena cedera betis. Pada November 2021 lalu, dia kemudian mengalami masalah otot dan sempat absen 15 hari.

Hal itu membuat Ramos harus menepi selama hampir seluruh paruh pertama musim ini. Ramos yang memiliki kontrak selama 2 tahun di PSG akhirnya absen dalam 23 laga di berbagai kompetisi.

Mantan kapten Timnas Spanyol itu sebenarnya sudah pulih pada Desember lalu. Dia kemudian bermain pada lima pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak satu gol.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
12 jam lalu

Jelang Real Madrid vs Barcelona, LaLiga Hidupkan Semarak El Clasico di Indonesia

Soccer
22 jam lalu

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid yang Legal,  Cara Aman Nonton El Clásico 2025

Soccer
3 hari lalu

Igur Tudor Komentari Kekalahan Juventus dari Real Madrid: Kami Pantas Cetak 1 Gol!

Soccer
3 hari lalu

Klasemen Liga Champions Terkini: Real Madrid Tempel Ketat PSG

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal