DOHA, iNews.id – Persib Bandung mengirim sebanyak 22 pemain dari akademi kelompok usia 16 tahun ke Qatar. Nantinya, para talenta muda itu akan menjalani pemusatan latihan selama dua pekan.
Seperti diketahui, Persib Bandung U-16 menyandang predikat juara Nusantara Open 2022. Selain mendapatkan hadiah uang pembinaan, skuad asuhan Asep Rahmat Saputra itu juga mendapatkan kesempatan berlatih di luar negeri.
Mereka kini akan menjalani pemusatan latihan di Aspire Academy, Doha, Qatar. Asep mengatakan, sebanyak 18 pemain sudah tiba di Qatar untuk menjalani adaptasi sebelum memulai pemusatan latihan.
"Alhamdulillah sampai dengan selamat. Cuaca di sisi cukup panas antara 38-39°c, jadi kami berlatih sore jelang malam," kata Asep dilansir dari laman resmi Persib Bandung, Selasa (23/5/2023).