HANOI, iNews.id - Gelandang Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23, Marc Klok mengaku tak terlalu senang meraih medali perunggu SEA Games 2021. Pasalnya dia menargetkan medali emas.
Timnas Indonesia U-23 bermain imbang 1-1 dengan Malaysia U-23 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam pada Minggu (22/5/2022) sore WIB. Dalam pertandingan tersebut Garuda Muda berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Ronaldo Kwateh (68’). Namun, Malaysia U-23 mencetak gol penyeimbang lewat aksi Hadi Fayyadh Razak pada menit ke-81.
Pemenang pun harus ditentukan lewat babak adu penalti. Pada babak ini, empat dari lima penendang Indonesia U-23 berhasil mencetak gol. Sedangkan, Malaysia U-23 hanya berhasil menciptakan tiga gol.
Alhasil, Indonesia U-23 menang atas Malaysia U-23 dengan skor 4-3 pada babak adu penalti. Garuda Muda pun berhasil menyumbangkan medali perunggu untuk Indonesia di SEA Games 2021.