MANCHESTER, iNews.id – Striker Manchester United (MU) Marcus Rashford menganggap masa-masa berada di bawah asuhan Jose Mourinho menjadikannya semakin kuat. Padahal, dia tak terlalu sering mendapatkan tempat di masa Mourinho.
Mourinho menangani The Red Devils pada periode 2016 hingga Desember 2018 silam. Ketika itu, Mourinho berhasil mengantarkan MU menjadi juara Liga Europa dan Piala Liga Inggris
Sayang, Rashford tidak bisa bersinar, karena kalah pamor dengan Zlatan Ibrahimovic dan juga Romelu Lukaku. Hasilnya, dia hanya diberikan jatah tampil di 125 laga dan mencetak 28 gol.
Masa-masa itu diangap sebagai momen paling rendah dalam karier Rashford. Namun, dia justru mengangapnya sebagai motivasi agar bisa menjadi pemain yang lebih baik di masa depan.
“Masa-masa itu memang berat. Namun, justru momen seperti itu yang membuat mental saya semakin kuat, jika dilihat kembali,” kata Rashford dikutip dari Sky Sports.