Marselino Ferdinan Cetak Gol Kedua di SEA Games 2023, KMSK Deinze Ikut Girang

Andika Rachmansyah
Playmaker Timnas Indonesia U-22, Marselino Ferdinan (kedua dari kiri) merayakan gol ke gawang Myanmar pada laga Grup A SEA Games 2023 di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja pada Kamis (4/5/2023). (Foto: Instagram/@pssi)

PHNOM PENH, iNews.id - Gelandang Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22, Marselino Ferdinan mencetak gol saat melawan Myanmar dalam lanjutan Grup A SEA Games 2023 Kamboja. Klub Marselino, KMSK Deinze ikut girang atas pencapaian pemainnya itu.

Ya, Marselino kembali menunjukkan taringnya. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu kembali mencatatkan namanya di papan skor kala Timnas Indonesia U-22 pesta lima gol ke gawang Myanmar di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamis (4/5/2023) sore WIB.

Timnas Indonesia tampil ganas sejak menit awal. Tim besutan Indra Sjafri itu tanpa ampun terus menggempur pertahanan yang dimiliki Myanmar sampai berhasil menang 5-0. Adapun lima gol tersebut dicetak oleh Marselino (19’), Ramadhan Sananta (29’ dan 59’), Fajar Fathur Rachman (73’) dan ditutup Titan Agung (88’).

Gol yang dicetak Marselino, merupakan gol keduanya untuk Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Sebelumnya, pemain berusia 18 tahun itu mencetak gol saat menghadapi Filipina di laga pembuka Grup A.

Atas torehan dua golnya itu, KMSK Deinze pun ikut senang. Klub divisi dua Liga Belgia itu mengucapkan selamat kepada Marselino.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
9 hari lalu

Satu Hal yang Haram Dilakukan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025

Soccer
12 hari lalu

Calon Lawan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Dibantai Klub Kampus Jepang 2-15

Soccer
13 hari lalu

Indra Sjafri Siapkan Rencana Rahasia usai Timnas Indonesia U-22 Terhindar dari Grup Neraka SEA Games 2025

Soccer
13 hari lalu

Timnas Indonesia U-22 Dirugikan Drawing SEA Games 2025, Stamina Garuda Muda Awas Kendor!

Soccer
14 hari lalu

Hasil Drawing SEA Games 2025 Cabor Sepak Bola: Timnas Indonesia U-22 Dirugikan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal