BOLOGNA, iNews.id - Matthijs de Ligt murka lihat mental Juventus kini melempem. Tanda-tanda sinyal ingin hengkang?
Hal tersebut dia ungkapkan setelah timnya menang 2-0 atas Bologna pada laga lanjutan Liga Italia, Minggu (19/12/2021) dini hari WIB. Di laga tersebut De Ligt tampil mati-matian untuk menghindarkan gawang Si Nyonya Tua dari kebobolan.
Tapi menurutnya masih ada saja segelintir pemain yang dianggapnya tak memiliki mental bertanding. Dia naik pitam gara-gara hal tersebut.
Eks kapten Ajax Amsterdam itu sampai terlihat berteriak marah kepada rekan setimnya. Hal itu karena dia nampak berjibaku sendirian usai melakukan intersep krusial di dalam kotak penalti.
"Saya selalu ingin menang dan melakukan segala kemungkinan untuk menang," kata De Ligt usai laga, dilansir Football Italia, Minggu (19/12/2021).
"Terkadang saya marah, karena saya tidak mengerti ketika saya melihat pemain dengan mentalitas yang salah. Kesalahan bisa terjadi, tetapi mentalitas tidak boleh goyah," tegasnya.