Berbagai seruan untuk segera memecat Zidane menggema di media sosial. Tanda pagar #ZidaneOut bahkan sempat menjadi trending topic. Nama Pochettino menjadi salah satu yang diharapkan menggantikan Zidane.
Kini juru taktik asal Argentina itu sedang menganggur setelah dipecat Tottenham Hotspur tahun lalu . Pochettino sebenarnya sempat diincar Madrid untuk menggantikan Julen Lopetegui pada Maret 2019.
Namun kesepakatan urung terlaksana. Los Blancos justru kembali mempekerjakan Zidane untuk menggantikan Lopetegui. Saat itu Pochettino juga masih fokus menangani The Lilywhites.
Kini Madrid kabarnya kembali mendekati Pochettino. Mereka tertarik menggunakan servis pelatih yang membawa Tottenham tembus final Liga Champions 2018/2019 itu.
Tapi Los Blancos bukan satu-satunya klub yang membidik jasa Pochettino. Manchester United (MU) juga tertarik untuk merekrutnya guna menggantikan Ole Gunnar Solskjaer yang racikannya kurang konsisten.