NEWCASTLE, iNews.id – Newcastle United selangkah lagi menjadi tim terkaya di Premier League di bawah kepemilikan Pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman. Nama Mauricio Pochettino muncul sebagai kandidat utama pelatih The Magpies.
Seperti dikabarkan Express, pemilik baru Newcastle kurang puas dengan kinerja yang diberikan Steve Bruce. Nahkoda baru pun tengah dicari demi meningkatkan performa tim.
Meski begitu, Bruce diyakini diberikan waktu hingga akhir musim. Jika memang tidak ada peningkatan yang berarti, maka Bruce hampir bisa dipastikan bakal meninggalkan St. James Park.
Target utama Newcastle pun diarahkan ke Pochettino, karena beberapa alasan. Salah satunya karena juru taktik berpaspor Argentina tersebut saat ini masih berada di Inggris.
Selain itu, Pochettino juga sudah familiar dengan atmosfer Premier League. Dia juga mampu membangun Tottenham Hotspur sehingga bisa seperti sekarang.