Kemudian, Asnawi Mangkualam dkk berhasil membantai Vietnam di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024.
Menurut Nate.com, kemenangan atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 semakin menegaskan bahwa skuad Garuda sudah jauh berubah.
"Tim ini menunjukkan kepada tim-tim Asia bahwa mereka adalah kekuatan yang harus diperhitungkan,” tutur Nate.com/
Dua hasil positif itu membuat Timnas Indonesia menduduki peringkat 2 klasemen sementara Grup F dengan poin 7, unggul empat angka dari Vietnam di peringkat 3.
Kondisi ini membuat Nate.com menyebut Timnas Indonesia semakin dekat untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
“Jika penampilan mereka saat ini terus berlanjut, sebuah tempat di putaran final bukanlah hal yang mustahil," tulis Nate.
Selanjutnya, Timnas Indonesia menyisakan dua laga kandang pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 menjamu Irak dan Filipina pada 6 dan 11 Juni mendatang.