Media tersebut juga menyoroti Klok menjadi satu-satunya pemain naturalisasi dalam skuad yang tak memiliki darah asli Indonesia.
Pada Piala Asia 2023, Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam. Tim Garuda akan memulai kampanyenya dengan melawan Irak di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Selasa (15/1/2024).
Kemudian, Indonesia akan bentrok Vietnam di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (19/1/2024), dan melawan Jepang di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024).
Namun, sebelum melakoni tiga laga tersebut, Jordi dkk masih memiliki satu uji coba lagi kontra Iran di Qatar, Selasa (9/1/2024).
Saat ini, Timnas Indonesia masih menjalani pemusatan latihan (TC) di Antalya, Turki. Di sana, Asnawi Mangkualam dkk bukan hanya berlatih, namun juga melakoni dua kali uji coba kontra Timnas Libya.
Pada uji coba jilid 1 kontra Libya, Indonesia kalah telak 0-4 di Antalya, Selasa (2/1/2024). Kedua tim akan kembali bertemu pada uji coba jilid 2, Jumat (5/1/2024) pukul 20.00 WIB malam nanti. Setelah laga itu, Timnas Indonesia masih menyisakan satu uji coba lagi kontra Iran di Qatar.