Meludah dan Mengumpat ke Wasit, Pelatih Kiper Persija Dihukum Dilarang Dampingi Tim Selama Setahun

Ibnu Hariyanto
Pelatih kiper Persija Jan Klima mendapat hukuman dilarang mendampingi Persija selama 1 tahun. (foto: Persija).

Klima juga didenda sebesar Rp50 juta. Tentu ini sangat merugikan Persija yang tengah bangkit di Liga 1 2022/2023.

Selain sanksi untuk Klima, PSSI juga memutus beberapa pelanggaran di Liga 1. Berikut rincian lengkapnya:

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 17 Januari 2022

1. Klub PSM Makassar
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Borneo FC Samarinda vs PSM Makassar
- Tanggal Kejadian: 23 Desember 2022
- Jenis Pelanggaran: dalam 1 pertandingan mendapatkan 6 kartu kuning
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

2. Klub PS. Barito Putera
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: PS. Barito Putera vs PSM Makassar
- Tanggal Kejadian: 10 Januari 2023
- Jenis Pelanggaran: dalam 1 pertandingan mendapatkan 5 kartu kuning
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

3. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persib Bandung vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 11 Januari 2023
- Jenis Pelanggaran: terdapat beberapa spanduk dari suporter Persib Bandung yang
bersifat provokatif dan diskriminatif
- Hukuman: Denda Rp20.000.000

4. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persib Bandung vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 11 Januari 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan botol dan plastik berisi air, penyalaan 2 buah
flare dan smoke bomb yang dilakukan oleh suporter Persib Bandung
- Hukuman: Denda Rp100.000.000

5. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persik Kediri
- Tanggal Kejadian: 15 Januari 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan dalam jumlah banyak yang dilakukan oleh
suporter Persija Jakarta
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
7 hari lalu

Momen Langka! Kisah Rizky Ridho Jadi Striker saat Timnas Indonesia Hajar Bahrain

Soccer
9 hari lalu

Cara Nonton Link Live Streaming Persib Vs Persis di Super League Malam Ini

Soccer
1 bulan lalu

Rotasi Kiper Persija? Mauricio Souza Bungkam, Penentuan di Hari H!

Soccer
1 bulan lalu

Eliano Reijnders Beri Kabar Baik jelang Persib Vs Persita, Bobotoh Full Senyum!

Soccer
1 bulan lalu

Kejutan! Maxwell Souza Menghilang dari Latihan Persija

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal