BRESCIA, iNews.id - Sungguh sial nasib Mario Balotelli. Pemain didikan Inter Milan tersebut belum punya klub di musim 2020/2021.
Sebelum menganggur, Balotelli tercatat sebagai pemain Brescia. Namun kontraknya tidak diperpanjang karena tim yang dibelanya terdegradasi ke Serie B.
Untuk menghabiskan waktu, Balotelli berlatih dengan skuat Franciacorta. Klub tersebut tampil di Serie D atau kasta keempat Liga Italia.
Menurut laporan Bresciaoggi, Jumat (6/11/2020) markas Franciacorta terletak tak jauh dari kediamannya di Brescia. Dia ikut berlatih setelah diundang oleh direktur olahraga Franciacorta.