Merapat ke Manchester United, Allegri Ingin Boyong Emre Can dan Mandzukic

Abdul Haris
Massimiliano Allegri (Foto: Sky Sports)

MANCHESTER, iNews.id Massimiliano Allegri dikabarkan semakin dekat ke Manchester United. Dia diplot untuk menggantikan Pelatih Ole Gunnar Solskjaer yang gagal membuat The Red Devils menampilkan performa yang diharapkan.

Saat ini, Allegri dikabarkan sedang bernegosiasi perihat gajinya sebesar 6,5 juta poundsterling (Rp118 miliar) per musim.

Saat ini, posisi Solskjaer semakin terpojok karena performa armadanya yang memalukan musim ini. Di Premier League, The Red Devils jauh dari target empat besar dan tercecer ke peringkat ke-12. Mereka hanya mengepak sembilan poin dari delapan laga yang sudah dilakoni.

Merespons hal tersebut, menurut Tuttosport, para petinggi klub siap menggantikan nakhoda asal Norwegia itu dengan Allegri.  Surat kabar Italia itu juga menyebut, Allegri ingin membawa dua pilar Juventus Emre Can, dan Mario Mandzukic ke Old Trafford.

Musim lalu, Jose Mourinho dipecat MU sebelum Natal, dan ada kemungkinan Solskjaer bisa mengalami nasib yang sama.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Koulibaly Nyaris Gabung Manchester United, Tapi Dihalangi Ancelotti

Soccer
3 hari lalu

Patrice Evra Murka! Sebut Pemain Juventus Generasi Lemah

Soccer
7 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Brentford Taklukkan Liverpool, MU Libas Brighton 

Soccer
8 hari lalu

Allegri Ngamuk AC Milan Ditahan Pisa 2-2: Kami Kehilangan Bentuk dan Kejelasan!

Soccer
12 hari lalu

Arne Slot Pertimbangkan Jual Mohamed Salah usai Liverpool Dipermalukan MU

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal