MU Ngebet Rekrut Micky van de Ven, Tottenham Pasang Harga Gila Rp2,25 Triliun

Abdul Haris
Bek Tottenham Hotspur, Micky van de Ven. (Foto: IG @mickyvdven)

Tottenham berupaya mengikat pemain berusia 24 tahun itu dengan kontrak jangka panjang baru yang mencakup kenaikan gaji hingga dua kali lipat. Kontraknya saat ini masih berlaku hingga musim panas 2029.

Namun, posisi Tottenham di klasemen Liga Inggris 2025-2026 menjadi kendala besar. Tim asuhan Thomas Frank terpuruk di peringkat ke-14. Manajemen klub menilai peluang membujuk Van de Ven untuk memperpanjang kontrak sangat kecil sehingga negosiasi berjalan lambat.

Di tengah situasi tersebut, MU dan Liverpool terus memantau perkembangan. Laporan itu menyebut MU sudah memantau Van de Ven sejak masa bermainnya di Wolfsburg dan menilai dia sebagai profil ideal untuk proyek pembangunan ulang tim.

Laporan yang sama menuliskan, “Kedua klub mengagumi perpaduan kecepatan pemulihan, ketenangan, dan keseimbangan sisi kiri yang dimilikinya – atribut yang semakin langka dan ternyata sangat mahal.”

Tottenham kemudian disebut memasang harga 100 juta poundsterling (Rp2,25 triliun) untuk Van de Ven. Nilai itu berpotensi menjadikan sang pemain sebagai bek termahal sepanjang sejarah sepak bola, melampaui rekor Harry Maguire yang pindah ke MU dari Leicester City pada 2019 dengan nilai 80 juta poundsterling.

Situasi ini relevan bagi MU karena Maguire memasuki enam bulan terakhir kontraknya di Old Trafford dan diprediksi hengkang pada musim panas, sehingga kebutuhan bek pemimpin baru semakin mendesak.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Alvaro Arbeloa Blak-blakan Tak Punya Kuasa Tentukan Masa Depan Vinicius Junior di Real Madrid

Soccer
2 jam lalu

Frustrasi Gagal ke MU, Emiliano Martinez Siap Berpetualang ke Serie A

Soccer
2 jam lalu

Manchester United Bidik Bek Muda Tottenham Seharga Rp2 Triliun

Soccer
3 jam lalu

Inter Milan di Ambang Pulangkan Perisic, tapi Nasib Transfer Tergantung Bayern Munchen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal