Pandit Vietnam Murka Timnas Kesayangan Dilibas Indonesia di Piala Asia: Troussier Tak Paham Gameplay

Andika Rachmansyah
Pandit Vietnam, Vu Manh Hai murka tim kesayangannya dilibas Indonesia di Piala Asia 2023. Dia menyalahkan pelatih Vietnam Philippe Troussier.(Foto: REUTERS)

Selain itu, kekalahan itu juga tak luput dari absennya beberapa pemain penting Vietnam. Vu Manh Hai juga menilai kalau Troussier terlalu mengandalkan pemain muda. Menurutnya, strategi itu belum bisa dijalankan pada level mereka saat ini karena dirasa pemain muda The Golden Star Warriors belum siap.

“Kedua, Vietnam mengalami kerugian kekuatan akibat cederanya Nguyen Dinh Bac, Pham Tuan Hai atau Nguyen Van Tung. Mereka semua adalah pemain penting. Mereka tidak fit sehingga tidak dapat berpartisipasi atau harus keluar di tengah pertandingan. Dan hal ini sekali lagi menunjukkan bahwa Pelatih Troussier salah menilai kemampuan muridnya,” ujarnya.

“Dia memiliki ekspektasi tinggi terhadap pemain muda, mempromosikan mereka di atas seniornya. Faktanya, meski sudah berusaha keras, para pemain tersebut tidak tahu bagaimana mendistribusikan kekuatannya dan tidak bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya saat menghadapi lawan yang nakal,” tambahnya.

“Mungkin pelatih Troussier menilai level pemain muda Vietnam saat ini setara dengan generasi Nguyen Quang Hai dan Nguyen Hoang Duc. Namun penilaian seperti itu salah,” terang Vu Manh Hai.

Vietnam masih menyisakan satu laga yakni kontra Irak pada Rabu (24/1) mendatang. Sementara Timnas Indonesia menantang Jepang di laga pamungkas pada hari yang sama, jam 18.30 WIB.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Nasional
20 jam lalu

KTT APEC 2025, Prabowo bakal Sampaikan Gagasan Pembangunan Kawasan Asia-Pasifik

Soccer
24 jam lalu

Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Bungkam Tuan Rumah Cagliari

Soccer
1 hari lalu

Komentar Berkelas Emil Audero usai Clean Sheet dan Kembalikan Kejayaan Cremonese

Soccer
1 hari lalu

Radja Nainggolan Ungkap Timnas Indonesia Sulit ke Piala Dunia, tapi...

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal