Para Pemain Timnas Indonesia Sambut Kedatangan Patrick Kluivert: Ayo Menuju Piala Dunia 2026!

Abdul Haris
Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

Kluivert ditunjuk menukangi Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-yong yang diberhentikan PSSI. Meneer Belanda itu dikontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. 

Dalam menjalankan tugasnya, Kluivert akan didampingi dua asisten dari Belanda, yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat. Selain itu, dia juga akan dibantu dua asisten tambahan asal Indonesia.

Tugas berat ada di depan mata Kluivert. Dia ditargetkan membawa Timnas Indonesia menembus Piala Dunia 2026. Kini, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan enam poin, setara dengan Arab Saudi, Bahrain dan China di peringkat keempat hingga keenam.

Tim Garuda hanya tertinggal satu poin dari Australia di peringkat kedua. Sementara Jepang ada di puncak dengan 16 poin.

Terdekat, Tim Garuda akan sowan ke Australia pada 20 Maret 2025. Lima hari kemudian, Indonesia akan menjamu Bahrain. Setelah itu, pasukan Kluivert akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 5 Juni 2025. Terakhir, Indonesia akan terbang ke Jepang untuk menghadapi tuan rumah pada 10 Juni 2025. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
5 jam lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Soccer
6 jam lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
1 hari lalu

Publik Prancis Terpesona dengan Calvin Verdonk, Dikasih Nilai Berapa?

Soccer
2 hari lalu

Marselino Ferdinan Pamer Skill di AS Trencin, Komentar Ole Romeny dan Mauro Zijlstra Jadi Sorotan!

Soccer
1 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal