Pelatih Uzbekistan Sebut Timnas Indonesia U-23 Tim Kuat: Mereka Tendang Korsel

Reynaldi Hermawan
Pelatih Uzbekistan Timur Kapadze menyebut Timnas Indonesia U-23 tim kuat (Foto: UFA)

DOHA, iNews.id - Pelatih Uzbekistan Timur Kapadze menyebut Timnas Indonesia U-23 tim kuat. Dia kagum Garuda Muda bisa menyingkirkan Korea Selatan.

Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Korsel 11-10 via adu penalti pada perempat final Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB. Drama tos-tosan dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 2-2 hingga babak tambahan.

Tim asuhan Shin Tae-yong itu akan menghadapi Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024. Sang lawan melaju ke babak empat besar setelah mengalahkan Arab Saudi 2-0 di perempat final, Jumat (26/4/2024) malam WIB.

Usai laga tersebut Kapadze menyoroti kekuatan Timnas Indonesia U-23. Dia mengaku belum banyak mempelajari kekuatan Garuda Muda, namun yakin Pratama Arhan dan kolega bukan tim kaleng-kaleng.

"Kami fokus pada pertandingan hari ini (melawan Arab Saudi). Tapi kami juga melihat permainan Indonesia," kata Kapadze dikutip dari Daryo Uzbekistan, Sabtu (27/4/2024).

"Sebuah tim yang kuat, mereka menendang Korea keluar dari turnamen dan menunjukkan kemampuan mereka. Kami sekarang mulai mempersiapkan pertandingan semifinal," ujarnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
6 hari lalu

Respons Indra Sjafri Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 

Soccer
7 hari lalu

Erick Thohir Turunkan Timnas Indonesia U-23 di FIFA Matchday November

Soccer
10 hari lalu

3 Alasan Timur Kapadze Dipecat dari Pelatih Timnas Uzbekistan

Soccer
10 hari lalu

Pelatih Singapura Ngeri Hadapi Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: Jalur Kami Berat!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal