Pemain Liga 1 Ramai-Ramai Bikin Tagar Ini Sepak Bola Indonesia, Ada Masalah Apa?

Cikal Bintang
Sejumlah pemain Liga 1 ramai membuat tagar IniSepakbolaIndonesia? di media sosial Instagram. Salah satunya Dewangga. (foto: Instragram/PSIS)

JAKARTA, iNews.id- Sejumlah pemain Liga 1 ramai membuat tagar IniSepakbolaIndonesia? di media sosial Instagram. Ada masalah apa?

Para pemain ini mengunggah tagar itu secara serentak pada Jumat (7/6/2024). Para pemain mengunggah tagar beserta foto bergambar tanda tanya.

Pemain-pemain itu mulai dari Rezaldi Hehanusa (Persib Bandung), Febri Hariyadi (Persib Bandung), Ramdani Lestaluhu (Bali United), hingga Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang).

Unggahan para pemain lokal itu menimbulkan pertanyaan dari netizen. Disinyalir, unggahan dengan tagar IniSepakbolaIndonesia itu merupakan protes dari para pemain lokal terkait dengan wacana perubahan regulasi pemain asing di Liga Indonesia.

Diketahui, Direktur PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Ferry Paulus sempat mengungkapkan wacana penambahan kuota pemain asing di Liga Indonesia. Hal itu disampaikan Ferry di Bangkalan, Madura pada Jumat (31/5/2024) lalu.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
3 bulan lalu

Persebaya Resmi Gaet Diego Mauricio, Pernah Berkostum Timnas Brasil

Soccer
3 bulan lalu

Persib Bandung Siap Perkenalkan Dua Pemain Asing Baru

Soccer
3 bulan lalu

Persija Resmi Rekrut Bruno Tubarao Jadi Pemain Brasil Ke-8, Pernah Main di Vasco Da Gama

Soccer
3 bulan lalu

4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar

Soccer
3 bulan lalu

Belum Puas, Persib Bandung Bidik Pemain Asing Tambahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal