Pengamat Sepak Bola Sarankan PSSI Masifkan Kompetisi Usia Muda

Andika Rachmansyah
Pengamat sepak bola Tanah Air, Mohamad Kusnaeni, meminta PSSI untuk menggulirkan kompetisi usia muda secara masif. (Foto: X/TimnasIndonesia)

JAKARTA, iNews.id - Pengamat sepak bola Tanah Air, Mohamad Kusnaeni, meminta PSSI untuk menggulirkan kompetisi usia muda secara masif. Menurutnya itu menjadi model pembinaan paling efektif dalam melahirkan pemain potensial untuk regenerasi Timnas Indonesia.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 berhasil keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2024. Tentunya, publik ingin para pemain Skuad Garuda Nusantara tetap terjaga dan kualitasnya terus meningkat.

PSSI sebenarnya sudah punya cara tersendiri agar para pemain muda Timnas Indonesia tidak layu. Salah satu caranya adalah dengan menggelar pemusatan latihan (TC) jangka menengah dan panjang yang sering dilakukan di luar negeri.

Bung Kus -sapaan akrab Kusnaeni- tidak masalah dengan konsep seperti itu dengan catatan tidak dijadikan konsep utama. Menurutnya, model pembinaan agar para pemain tidak layu dan bibit pemain Timnas Indonesia selalu muncul adalah dengan memprioritaskan kompetisi usia muda.

“Model pembinaan yang paling efektif tetap mengedepankan kompetisi usia muda. Kompetisi domestik untuk pemain usia 13, 15, 17, 19 tahun yang tidak hanya melibatkan klub-klub Liga 1 atau Liga 2,” kata Bung Kus kepada iNews.id, Jumat (2/8/2024).

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
5 bulan lalu

Timnas Putri Indonesia U-19 Vs Myanmar, Garuda Pertiwi Bidik Peringkat 3

Soccer
5 bulan lalu

Jadwal Timnas Putri Indonesia U-19 Vs Myanmar di Piala AFF U-19 Wanita 2025 Sore Ini

Soccer
5 bulan lalu

Timnas Putri Indonesia U-19 Dibantai Vietnam, Erick Thohir: Tegakkan Kepala!

Soccer
5 bulan lalu

Hasil Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2025: Indonesia Dibantai Vietnam

Soccer
5 bulan lalu

Jadwal Timnas Putri Indonesia U-19 Vs Vietnam di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2025 Malam Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal