JAKARTA, iNews.id - PSSI baru memecat Shin Tae-yong dari kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Namun, mereka bergerak cepat mencari pengganti.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam konferensi pers di Menara Danareksa, Senin 6 Januari 2025, siang WIB. Erick menjelaskan sosok pelatih anyar itu akan tiba pada Sabtu 11 Januari 2025, malam WIB.
Kemudian esok harinya, sosok pelatih baru itu akan diperkenalkan ke publik. Hanya saja, Erick tidak mengungkapkan siapa sosok pengganti Shin Tae-yong.
“Kami sudah menemukan calon nya, nanti di tanggal 12 (Januari). Tanggal 11 malam, (calon pelatih) sudah mendarat dan tanggal 12 bisa media melakukan tanya jawab,” kata Erick, Senin (6/1/2025).