“Klub ingin mengucapkan terima kasih kepada Ruben atas kontribusinya kepada klub dan mendoakan yang terbaik untuk masa depannya," ucapnya.
Kepergian Amorim meninggalkan tanda tanya besar mengenai strategi jangka pendek MU, termasuk siapa yang akan menggantikannya dan bagaimana klub akan membangun kembali tim untuk bersaing memperebutkan posisi teratas Premier League.
Dengan pengumuman resmi ini, Manchester United menegaskan bahwa fokus mereka kini adalah memulihkan performa tim demi mencapai target musim ini.